Jakarta, 27 Agustus 2020 – PT Link Net Tbk dengan brand First Media, kembali meraih peringkat tertinggi atau Diamond Award untuk kategori Internet Service for Corporate Customers di ajang bergengsi Customer Experience Service Quality Award (CXSQA) 2020. Carre-Center for Customer Satisfaction and Loyalty (Carre-CCSL) bersama dengan Majalah Service Excellence dan Majalah Marketing memberikan penghargaan ini berdasarkan CXSQIndex yang mengukur kualitas layanan pengalaman pelanggan korporat First Media Business. Penghargaan secara simbolik diterima oleh Enterprise Sales Director PT Link Net Tbk pada 7 Agustus 2020.
Agung Satya Wiguna, Enterprise Sales Director PT Link Net Tbk mengungkapkan, “Kami bersyukur dapat mempertahankan peringkat Diamond selama 3 tahun berturut-turut sejak 2018. Penghargaan ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen dan upaya kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan melalui kualitas jaringan dan perangkat yang premium. Namun tidak cukup itu saja, hal utama lainnya dalam memberikan layanan terbaik bagi pelanggan adalah kedisiplinan dalam pengaturan dan pemantauan jaringan, optimalisasi pemeliharaan secara berkelanjutan, serta pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) profesional yang berorientasi pada kebutuhan pelanggan. Oleh karenanya, pencapaian ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh tim di First Media Business.”
Selain berupaya memberikan pelayanan terbaik, berbagai inovasi terus dilakukan oleh First Media Business untuk memberikan solusi teknologi pendukung, agar bisnis pelanggan dapat beradaptasi dengan perubahan, dan mampu bertahan di masa pandemi yang penuh tantangan ini. Sebagai Leading Connectivity & ICT Solution Partner, First Media Business telah menghadirkan beberapa program diantaranya Learning Management System (LMS) First Klaz yang mendukung Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), Thermal Screening System sebagai solusi pencegahan penyebaran virus, Cisco Webex untuk video conferencing solution, hingga solusi Penetration Test untuk mengetahui ketahanan sistem software yang dijadikan pilar saat bisnis go digital.
Setelah 12 tahun berpengalaman dalam riset kepuasan pelanggan terhadap pelayanan merek di Indonesia menggunakan indeksnya yang dikenal sebagai Service Quality Indeks (SQI), tahun ini Carre CCSL resmi mengubah pengukuran indeksnya menjadi Customer Experience Service Quality Indeks (CXSQIndex) yang mengukur pengalaman pelanggan terhadap layanan merek. Menyurvei 5.000 responden premium dan kelas menengah di Jakarta, Semarang, Surabaya, dan Medan dalam kurun waktu Januari – Maret 2020. Untuk mendapatkan hasil akhir pengukuran dari Indeks Kualitas Layanan Pengalaman Pelanggan (CXSQIndex), terdiri dari 3 sub-indeks yaitu; Nilai Pengalaman Pelanggan (VCXI), Indeks Pengalaman Pelanggan (CXI), dan Indeks Kualitas Layanan (SQI).
Bukan hanya pelanggan individu yang menjadi responden dalam survei ini, tetapi termasuk juga pelanggan korporat. Untuk pelanggan korporat, yang menjadi responden adalah PIC dan user perusahaan untuk produk dan jasa yang perusahaan gunakan, di empat kota besar yang sama dengan pelanggan individu, dengan total sampel yang diambil dalam riset nasional kepuasan pelanggan CXSQI 2020 lebih dari 3.500 responden. Merek layanan yang memiliki CXSQIndex lebih dari 4,0000 dan di atas rata-rata industrinya, dianugerahi Diamond Award. First Media tahun ini berhasil menerima kembali peringkat tertinggi tersebut dengan perolehan nilai 4,0935.
Tidak hanya itu, komitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan juga dibuktikan melalui sertifikasi MEF 3.0 CE dari Metro Ethernet Forum (MEF) yang diterima tahun ini. Melalui sertifikasi ini, PT Link Net Tbk mampu menghadirkan Next Generation Network (NGN) dengan konektivitas yang lebih aman dan andal, di semua platform jaringan. MEF merupakan aliansi industri global yang beranggotakan lebih dari 200 perusahaan – termasuk didalamnya penyedia layanan telekomunikasi, operator TV kabel, dan vendor perangkat jaringan – yang mengeluarkan sertifikasi untuk standarisasi penyedia layanan jaringan ethernet di seluruh dunia.
Dengan berbagai varian produk dan solusi layanan yang mampu melayani pelanggan di seluruh Indonesia, pencapaian dan konsistensi akan pelayanan ini tidak hanya membuahkan penghargaan tertinggi, tapi juga menjadi bukti keseriusan First Media Business sebagai Leading Connectivity & ICT Solution Partner yang dapat diandalkan dalam memenuhi kebutuhan setiap industri, dan memastikan masing-masing bisnis dilengkapi dengan sistem yang dapat mendukung transformasi digital perusahaan.